Modul ajar Broadcasting dan Perfilman merupakan salah satu bentuk perangkat ajar yang digunakan guru untuk melaksanakan pembelajaran dalam upaya mencapai Profil Pelajar Pancasila dan Capaian Pembelajaran. Modul ajar merupakan penjabaran dari Alur Tujuan Pembelajaran dari Dasar-dasar Broadcasting dan Perfilman dan disusun sesuai dengan fase E atau tahap perkembangan murid Kelas 10 SMK. Anda bisa melihat Alur tujuan Pembelajaran (ATP) Dasar-dasar Broadcasting dan Perfilman sebelum menyusun modul ajar.

Pada akhir fase E (kelas X SMK/MAK), siswa akan mendapatkan gambaran mengenai program keahlian yang dipilihnya sehingga mampu menumbuhkan passion dan vision untuk merencanakan dan melaksanakan aktivitas belajar di bidang Broadcasting dan Perfilman.

Berikut ini contoh modul ajar Broadcasting dan Perfilman yang bisa Anda lengkapi sendiri berserta contohnya. Anda bisa mengedit sesuai kebutuhan pembelajaran.



Capaian Umum

Pada akhir fase E (kelas X SMK/MAK), siswa akan mendapatkan gambaran mengenai program keahlian yang dipilihnya sehingga mampu menumbuhkan passion dan vision untuk merencanakan dan melaksanakan aktivitas belajar di bidang Broadcasting dan Perfilman.

Capaian per Elemen

  1. Profesi dalam industri broadcasting dan perfilman yang sedang berkembang dan proses bisnis dalam broadcasting dan perfilman
  2. Perkembangan teknologi di industri dan dunia kerja dan isu-isu global terkait broadcasting dan perfilman
  3. Keselamatan, Kesehatan Kerja dan Lingkungan Hidup (K3LH) dalam proses produksi
  4. Profil technopreneur, peluang usaha dan dunia kerja/profesi dalam industri broadcasting dan perfilman
  5. Prototype produksi
  6. Teknik dasar proses produksi pada industri broadcasting dan perfilman
  7. Peralatan audio video
  8. Media digital
  9. Dasar-dasar fotografi, tata kamera, tata artistik, tata suara dan editing
  10. Editing dasar
  11. Estetika seni audio visual